Pages

Peridot Coffee & Tea Kuliner Klaten

Tuesday, 16 August 2016

PERIDOT  COFFEE & TEA





Peridot Coffee & Tea
Jl. Wijaya Kusuma, damaran, Klaten Selatan
(Belakang RS. Cakra Husada)
11 am- 11 pm.
(0272 3359400).


          Hai Holla…Klaten Food Lovers…(eaahhh sok ngehits) sudah lama rasanya nggak nulis makanan. Sepertinya aku megalami kegemukan jadi harus menghilang untuk membuang lemak. Yaks..hidup itu harus imbang. Makan dan olahraga agar tetap terjaga. Hehe…dan ini Cuma alasan aja sih kenapa lama nggak nulis. Ciehhh…ups. Tapi olahraga tetep penting ya!! Seimbang ya cuy. Biar nggak berkunjung ke dokter (pesan sponsor jaga kesehatan). Yup mari langsung review aja ke tempat makan yg cukup hits di klaten. Bisa dibilang bukan tempat baru lagi. Karena aku dan teman- teman beberapa kali nongkrong di tempat ini.

halaman depan peridot 
Nah..buat temen-temen yang berada di klaten dan sekitarnya. Dan  hobby nya nongkrong atau ngobrol lama sambil menikmati kopi maupun teh jawabannya ada di sini nih. Peridot mempuyai halaman yang luas. Tempat yang nyaman dan tentunya aneka minuman dan makanan yang pas buat kita. Walaupun berada di tengah kota, peridot mampu membuat pengunjung nyaman saat berada di sana. Senyaman apakah itu?? Yuks langsung kita review tempatnya. 

begitu masuk sudah di sambut biji kopi loh.
Ketika kalian masuk ke peridot, pasti ada yang menyapa dari mbak dan mas peridot. Lalu mata pasti tertuju pada meja barista dan deretan kopi. Jangan kuatir karna kalian memasuki bebas rokok dan ber AC. Peridot juga menyediakan WIFI. Hmmm pasti cocok banget buat yg lagi menyelesaikan skripsi ,atau tugas ditemani lagu-lagu masa kini juga. 








ruang ber AC & wifi


Seandainya teman-teman ingin tempat dengan suasana berbeda bisa nih. Di halaman belakang. Peridot menyediakan tempat terbuka, sejuk dengan udara bebas dengan suasana romantic, hal ini bisa dirasakan jika sore hari. Dimejanya disediakan lilin. Berasa kan romantic nya. Hehe. Yaaa kalo datang nya sama pacar atau gebetan sih, nggak sendiri aja…(sory lho mblo…hehe).




 Selain tempat yang nyaman, pemilik peridot ini sangat memperhatikan kebutuhan pengunjungnya. Mereka menyediakan mushola kecil di lantai atas yang bersih dan toilet yg bersih pula. Keren kan, jadi kita tetap bisa santai menikmati menu yang mereka tawarkan. Mau tau menu dan harga yang ada di peridot kan? dan apa saja yang aku pesan di sana??lajut yaaakkk....


red Velvet Latte iced

Matcha Frappe


chocolate iced
fetuchini carbonara

dory steak

pizza meat lovers


Makanan dan minuman di atas enak semua. Recommended deh. Kopi dan teh nya juga nikmat. Beberapa kali saya pernah mencobanya. Untuk masalah harga cukup terjangkau. Terkadang di akhir pekan peridot menampilkan live acoustic. Semakin malam tempat ini makin banyak pengunjung apalagi di hari jumat, sabtu dan minggu. So buat kalian yang ingin mengadakan event di sana seperti acara reuni, ulang tahun, rapat bisa tuh reservasi terlebih dahulu. oke lanjut ke harga dan menu peridot. 




 Oke.. ini sedikit review tentang peridot. Semoga buat teman-teeman yang mau nongkrong dimana, atau lagi pingin ngobrol lama-lama dengan sahabat atau keluarga tapi bingung nyari tempatnya. Semoga bisa membantu warga klaten. Dan jika masih penasaran tentang peridot langsung bisa ke TKP. Sekian dari aku. Terimakasih sudah mampir di blog saya. daaaahhhhh....

No comments:

Post a Comment

 
FREE BLOGGER TEMPLATE BY DESIGNER BLOGS